Mungkin bagi pengguna ponsel masih sedikit yang belum mengetahui Pengertian Dan perbedaan GSM - CDMA
Tentunya Anda juga pengguna Hp bukan ? Dalam Handphone tersebut kartu chip yang merupakan identitas anda berupa rangkaian angka-angka.
anda bisa memilih kartu tersebut sesuai dengan yang anda sukai. dan kartu ini terbagi menjadi Dua macam yaitu GSM dan CDMA
keduanya memiliki Keunggulan dan kelemahann tersendiri,Sebelum memilih Handphone GSM dan CDMA,Sebaiknya kita mengetahui masing-masing perbedaannya berikut ini
Pengetian GSM and CDMA :
GSM adalah Global System for Mobile merupakan jenis jaringan komunikasi yang bekerja dengan cara mengirimkan data berdasarkan slot waktu yang membentuk jalur pada setiap sambungan dengan rentang atau paket waktu (timeslot) yang sangat cepat. Metode pengiriman data pada GSM disebut TDMA (Time Division Multiple Access), yang mana menggunakan waktu sebagai perantara akses dan bila sudah digunakan satu pengguna, maka pengguna lain tidak dapat mengaksesnya.
CDMA adalah Code Division Multiple Access merupakan cara komunikasi yang mengirimkan data melalui metode pengiriman dalam bentuk kode unik yang akan mengatur paket data yang dikirim. Akses jaringan CDMA ibarat sebuah pesawat yang ditumpangi banyak orang yang masing-masing memiliki kode/tiket/identitas yang berbeda dengan yang lain. Bila ingin membuat koneksi/hubungan kode tersebut akan mengirimkan akses yang berbeda setiap orangnya, maka pengguna bebas melakukan komunikasi dengan yang lain.
Perbedaan GSM and CDMA :
Kelebihan dan Kekurangan GSM dan CDMA
Kelebihan dan Kekurangan GSM
Kelebihan GSM
Kualitas suara yang dihasilkan saat koneksi lebih jernih dan jelas
Sinyal lebih kuat dan stabil dan jaringan luas diseluruh Indonesia
Banyak pilihan provider (Telkomsel, XL dll)
Kekurangan GSM
Sistem informasi mudah bocor karena menggunakan timeslot yang tidak menggunakan
kode dan bergantian
Mudah disadap/diketahui informasinya oleh pihak lain
Harga/Tarif relatif lebih mahal
Kelebihan dan Kekurangan CDMA
Kelebihan CDMA
Tarif komunikasi dan data lebih murah
Sistem keamanan lebih baik
Harga produk CDMA lebih murah, misal handphone CDMA
Kekurangan CDMA
Kurang lancar dalam berkomunikasi sering terganggu karena digunakan secara multy
Kualitas suara kurang bagus
Sinyal dan jaringan masih terbatas di kota-kota besar saja
Luas Cakupan BTS
Aspek pertama yang bisa kita bandingkan antara GSM dengan CDMA adalah luas cakupan dan juga jumlah BTS yang ada. Dapat dilihat secara jelas, bahwa luas cakupan BTS yang dimiliki oleh GSM jauh lebih banyak dibandingkan dengan CDMA. Hal ini disebabkan karena beberapa wilayah tertentu tidak memiliki banyak pelanggan, sehingga hal in imembuat pembangunan BTS dari CDMA juga menurun.
Selain itu, popularitas GSM juga ikut meningkatkan pengaruh, mengapa jumlah BTS yang dimilki oleh GSM jauh lebih banyak apabila dibandingkan dengan CDMA.
Kemampuan Roaming yang Dimiliki
Aspek kedua yang bisa kita bandingkan mengenai perbedaan GSM dan juga CDMA adalah mengenai kemampuan roaming. Roaming merupakan kemampuan sebuah jaringan telekomunikasi agar dapat bekerja pada wilayah-wilayah tertentu. Secara teknis, GSM memiliki kemampuan roaming, yang membuat GSM bisa digunakan dimana saja di dalam regional yang berada di wilayah Indonesia, secara umum.
Berbeda dengan GSM, CDMA tidak selamanya bisa digunakan secara bebas. Karena ketika anda menggunakan jaringan berbasis CDMA maka anda akan dikenakan biaya tambahan, yaitu biaya roaming. Untuk menghindari hal ini, maka biasanya beberapa operator jaringan CDMA akan mengenalkan fitur layanan combo untuk menghindari roaming, yang memungkinkan sebuah nomor operator CDMA memiliki nomor sama seperti nomor GSM, sehingga tidak terkena roaming.
Jumlah Penggunanya
Apabila dilihat berdasarkan jumlah penggunanya, maka sudah pasti GSM merupakan operator yang paling banyak digunakan di Indonesia, bahkan dunia, terutama Eropa. Hal ini membuat banyak sekali operator GSM yang berkembang dan meluaskan jaringannya ke seluruh pelosok.
Kebalikan dari operator GSM, CDMA memiliki pengguna yang jauh lebih sedikit apabila dibandingkan dengan GSM. Hal ini membuat banyak operator CDMA kalah bersaing, dan saat ini tinggal sedikit yang bertahan di tengah persaingan operator seluler di Indonesia, bahkan dunia.
Keamanan Komunikasi Jaringan
Salah satu aspek yang bisa kita pelajari dari GSM dan juga CDMA adalah aspek keamanan jaringannya. CDMA, yang menggunakan kode kode unik pada setiap jaringannya menyebabkan penggunaan CDMA menjadi jauh lebih aman ketimbang GSM yang hanya mengandalkan timeslot.
Keamanan jaringan CDMA ini sangatlah diperhitungkan, maka dari itu, jaringan seluler CDMA sering digunakan dalam transakasi keuangan, telepon pribadi, dan juga beberapa kepentingan komunikasi yang sifatnya penting lainnya, termasuk militer.
Biaya Investasi
Perbedaan dari kedua jaringan seluler GSM dan juga CDMA ini bisa juga kita lihat dari biaya investasi yang dikeluarkan. Biaya investasi yang dikeluarkan untuk sebuah pengimplementasian sistem jaringan seluler menggunakan teknologi kode atau CDMA jauh lebih murah apabila dibandingkan dengan GSM. Hal in idisebabkan karena implementasi dari jaringan CDMA cenderung lebih mudah dan juga lebih simple, yang kemudian tentu saja akan berpengaruh pada biaya investasinya.
Tidak hanya itu, semakin besar biasa yang dikerluarkan maka akan semakin bagus sinyal internet yang diterima, seperti paket data. Paket data sendiri menjadi jalur untuk masuk dan keluarnya data saat terhubung ke internet, yang kemudian ditransmisikan dalam jaringan baik itu menggunakan kabel ataupun nirkabel. Ini dinamakan prinsip kerja jaringan secara umum yang hanya berbeda media dalam penggunaannya.
Harga Perangkat dan Layanan Sistem
Apabila kita meliha ke perbedaan biaya investasi yang harus dikeluarkan, maka sudah pasti nantinya akan berpengaruh kepada biaya perangkat dan juga biaya layanan sistem jaringan seluler. CDMA yang memiliki biaya investasi rendah akan menyebabkan perangkat telepon seluler yang bergerak pada jaringan CDMA memiliki harga yang lebih murah.
Salah satu contoh konkrit adalah perangkat telepon populer milik Apple, yaitu Iphone 4. Terdapat dua varian, yaitu CDMA dan juga GSM. Dari segi harga, iPhone CDMA memiliki harga yang jauh lebih murah dibandingkan dengan versi GSM. Selain harga perangkat, biaya langganan dan juga biaya lainnya yang berhubungan dengan penyelenggaraan jaringan CDMA pun akan menjadi jauh lebih murah dibandingkan dengan GSM.
Persamaan GSM dan CDMA
Meskipun kedua jenis jaringan seluler ini memiliki perbedaan, namun ternyata keduanya memiliki fungsi yang sama, yaitu baik jaringan CDMA maupun GSM sama-sama dapat melakukan akses data, text, dan juga suara. Itu artinya, user yang ingin melakukan akses internet pun juga bisa menggunakan jaringan seluler GSM ataupun CDMA, karena memang keduanya sudah mendukung.
Lebih bagus GSM atau CDMA?
Untuk pertanyaan yang satu ini, mungkn agak sulit untuk dijawab. Mengapa? Karena pada dasarnya kebutuhan orang yang berbeda-beda, sehingga tidak bisa disamaratakan lebih bagus GSM atau CDMA utnuk penggunaaj jaringan selulernya. Ada beberapa kebutuhan yang bisa anda perhatikan dalam memilih operator CDMA ataupun GSM. Beirikut ini adalah beberapa pertimbangan yang mungkin bisa anda perhatikan dalam memilih operator GSM ataupun CDMA:
Mobilitas
Mobilitas merupakan kebutuhan user untuk sering pergi ke berbagai tempat, baik untuk urusan pekerjaan, ataupun hanya sekedar berwisata saja. Apabila anda adalah orang dengan mobilitas yang tinggi, maka nomor jaringan seluler GSM merupakan pilihan yang tepat. Hal ini disebabkan kerena GSM memiliki jaringan dan juga cakupan yang lebih luas dibandingkan dengan CDMA, sehingga dapat anda andalkan untuk kebutuhan mobilitas.
Kualitas jaringan dan sinyal di tempat tinggal
Kualitas jaringan di lokasi tempat anda tinggal pun bisa menjadi pertimbangan. Apabila ternyata kualitas jaringan yang bagus di lingkungan tempat tinggal anda adalah jaringan seluler CDMA, maka anda bisa menggunakan CDMA untuk kebutuhan di rumah anda, seperti penggunaan modem dan juga telepon sehari-hari.
GSM dan CDMA sama-sama bisa digunakan sebagai perangkat modem yang minimalis dan fleksibel, karena hanya dengan menggunakan port USB. Fungsi modem dengan model USB ini sangat sering digunakan oleh pelajar, terlebih bagi mahasiswa.
Fungsionalitas
Dari segi fungsionalitas GSM dan juga CDMA bisa menjadi pilihan, karena keduanya memiliki fungsionalitas yang hampir beragam. Namun, untuk kestabilan dan juga wilayah cakupan, mungkin GSM sedikit lebih unggul apabila dibandingkan dengan CDMA.
Akan tetapi CDMA memiliki kuaitas sinyal yang baik, dan juga kemanan data yang juga sangat baik, terutama untuk transaksi elektronik. Maka dari itu, bagi user yang membutuhkan keamanan dan juga kenyamanan saat melakukan akses data, mungkin jaringan CDMA bisa menjadi andalan anda.
Sekarang anda sudah mengetahui perbedaan antara GSM dan CDMA, lalu bagaimana perbedaan jika disajikan dalam chart/statistik perbedaan GSM CDMA secara global di dunia.
Sebenarnya perbedaan yang sangat terasa adalah masalah sinyal dan jaringan, dimana GSM lebih baik karena sudah memiliki jaringan yang luas bahkan sampai di pedesaan dan pelosok negeri ini. Berbeda dengan CDMA yang masih terbatas di kota-kota besar, sehingga kurang cocok bagi pengguna yang sering bepergian ke tempat yang belum mendukung jaringan CDMA.
Ya,Mungkin hanya itu yang saya bisa share Semoga informasi tadi bermanfaat
thanks and the last i say wassalamualaikum wr.wb
0 Response to "Pengertian Dan perbedaan GSM - CDMA"